Apelin dulu yuk!!! Manfaat Buah Apel dan Jus Apel untuk kesehatan

Apelin dulu yuk!!! Manfaat Buah Apel dan Jus Apel untuk kesehatan - Hallo sahabat Chord Gitar Indonesia, Pada sharing Kunci gitar kali ini yang berjudul Apelin dulu yuk!!! Manfaat Buah Apel dan Jus Apel untuk kesehatan, saya telah menyediakan lirik lagu lengkap dengan kord gitarnya dari awal lagi sampai akhir lagu. mudah-mudahan isi postingan kunci gitar yang saya tulis ini dapat anda pahami. okelah, ini dia chord gitarnya.

Penyanyi : Apelin dulu yuk!!! Manfaat Buah Apel dan Jus Apel untuk kesehatan
Judul lagu : Apelin dulu yuk!!! Manfaat Buah Apel dan Jus Apel untuk kesehatan

lihat juga


Apelin dulu yuk!!! Manfaat Buah Apel dan Jus Apel untuk kesehatan

Buah Apel
Dalam postingan kali ini kami ajak anda untuk mengetahui manfaat dan kandungan buah apel serta salah satu olahan minuman yaitu jus apel. apel mengandung antioksidan, antioksidan yakni nutrisi yang mampu memperlambat proses penuaan dan mencegah beberapa penyakit. Tak sekedar  itu, antioksidan pada buah apel ditengarangai juga bisa memperpanjang umur rata-rata 10% dari angka harapan hidup manusia.
Zhen-Yu Chen dan  rekannya dari Universitas China di Hongkong mencatat bahwa radikal bebas, zat berbahaya yang bisa masuk dalam tubuh, menyebabkan perubahan yang  tidak diinginkan yang berkaitan dengan penuaan dan beberapa penyakit yang tidak kita inginkan. Hasil ini pun telah diterbitkan dalam Zhen-Yu Chen. Journal of Agricultural and Food Chemistry edisi Februari 2011.
Chen dan rekan menemukan bahwa hasil penelitian terbaru ini mendukung beberapa hasil penelitian sebelumnya, termasuk bukti bahwa perempuan yang sering makan apel memiliki 13-22 persen penurunan resiko penyakit jantung. Chen mengidentifikasi antioksidan pada apel yang dikenal sebagai polifenol dan efeknya terhadap kelangsungan hidup lalat buah. Ditemukan, polifenol pada apel tidak hanya mampu memperpanjang umur rata-rata lalat buah, tetapi juga membantu mempertahankan kemampuan mereka untuk berjalan, memanjat, dan bergerak. Selain itu, polifenol pada apel bisa membalik tingkat zat berbagai biokimia yang ditemukan pada lalat buah yang lebih tua sebagai penanda untuk kerusakan yang berhubungan dengan usia dan kematian mendekat.

Apel untuk pencernaan
Ahli mikrobiologi dari University of Denmark’s National Food Institute mengungkap bahwa kandungan pectin dalam apel merupakan kunci sehat dari buah yang satu ini. Pectin meningkatkan kadar bakteri baik dalam sistem pencernaan. Para peneliti memberi makan tikus dengan diet apel utuh atau produk berbahan dasar apel, seperti jus apel atau sup buah apel kental.
Selanjutnya peneliti mengukur jumlah bakteri baik di dalam usus tikus tersebut. Bakteri baik merupakan jenis bakteri yang menguntungkan bagi kesehatan saluran pencernaan serta bisa mengurangi resiko beberapa penyakit. Pectin merupakan komponen serat yang terkandung di dalam apel.
Jika apel dikonsumsi teratur dan dalam jangka waktu yang lama bakteri ini akan membantu memproduksi asam lemak rantai pendek yang menyediakan pH ideal. Dalam hal ini, pH ideal sangat bermanfaat dalam menyeimbangkan mikroorganisme. Selain itu, bakteri baik tersebut juga memproduksi zat kimia butyrate. Butyrate merupakan bahan bakar penting untuk sel-sel di dinding usus.

Apel untuk turunkan resiko kanker kolorektal
Mengkonsumsi apel secara teratur, menurut sebuah studi yang dipublikasikan di European Journal Of Cancer Prevention, bisa mengurangi resiko kanker kolorektal. Dalam studi ini, peneliti dari polandia membandingkan 529 pasien penderita kanker kolorektal dengan 765 pasien tanpa kanker kolorektal di rumah sakit yang sama. Peneliti menemukan, pasien dengan kanker mengonsumsi rata-rata 9,5 takar apel per minggu. Sedang pasien tanpa kanker mengonsumsi 11 takar apel seminggu. Mereka yang makan satu apel sehari juga mengalami pengurangan resiko kanker tersebut. Sedang mereka yang makan lebih dari satu apel sehari mengalami pengurangan resiko hingga setengahnya.
Mengonsumsi buah dan jenis sayur lainnya, menurut peneliti, tidak mempunyai efek yang sama dalam mengurangi resiko kanker kolorektal. Manfaat perlindungan apel, terang peneliti, berasal dari kandungan flavonoid tinggi di dalamnya. Antioksidan ini banyak terdapat  pada kulit apel. Flavonoid mencegah kerusakan jaringan akibat radikal bebas. Hal ini mencegah kanker dan perbanyakan sel. Kandungan antioksidan, terang peneliti, lima kali lebih banyak dalam kulit apel dibandingkan dengan daging buah apel itu sendiri.

Anda pasti sudah kenal dengan buah apel. Buah yang banyak varietasnya ini memiliki warna kulit yang segar dan menarik. Apel juga memiliki rasa khas yang manis, kadang agak asam, dan memiliki banyak kandungan air. Mengonsumsi buah apel tidak perlu repot. Kita bisa langsung memakannya, atau menjadikannya sebagai minuman, yaitu dengan membuat apel sebagai jus apel. Khasiat jus apel itu sendiri sangat banyak, karena di dalam minuman ini terkandung berbagai senyawa yang sangat bermanfaat.


Kandungan Jus apel

1. Jus apel sangat kaya akan vitamin yang dibutuhkan oleh tubuh kita, seperti vitamin A, vitamin B komplek dan vitamin C.
2. Jus apel memiliki banyak kandungan mineral di dalamya, seperti kalsium, magnesium, potassium dan zat besi dimana kandungan mineral tersebut sangat baik untuk tulang kita.
3. Jus apel juga mengandung zat-zat lain seperti fitokimia, tanin, flavoid, asam D-glucaric, quercetin, dan asam tartar.
4. Jus apel adalah minuman yang kaya akan serat dan baik untuk saluran pencernaan kita.

Khasiat jus apel
  • Menjaga kesehatan mata
Kandungan vitamin A yang sangat tinggi dalam jus  ini sangat bagus untuk kesehatan mata kita agar mata kita bisa terhindar dari berbagai gangguan penyakit mata khususnya rabun jauh. Ini adalah khasiat yang cukup popular dari jus yang satu ini karena terkenal akan Vitamin A yang terkandung di dalam minuman buah yang satu ini.
  • Menjaga kekebalan tubuh
Kandungan vitamin C pada jus apel bisa meningkatkan daya tahan tubuh terhadap penyakit karena kita tau vitamin C sangat baik untuk memelihara kekebalan tubuh.
  • Menurunkan resiko kanker
Ini merupakan peran dari zat flavonoid yang banyak terkandung dalam buah apel. Seperti yang sudah kita bahas diatas bahwa dalam buah apel terdapat zat yang dapat menurunka resiko dari penyakit kanker.
  • Menurunkan kadar kolesterol jahat
Peran dari senyawa fitokimia dan asam D-glucaric yang ada pada minuman ini bermanfaat untuk menekan LDL (kolesterol jahat) dan meningkatkan kadar dari HDL (kolesterol baik). Selain itu, fitokimia dapat melawan radikal bebas yang bisa berdampak negatif terhadap tubuh kita bila masuk kedalam tubuh.
  • Menjaga kesehatan mulut
Mengonsumsi jus apel tidak hanya memanjakan lidah kita namun, kita juga merasakan manfaat lain dengan meminum jus apel, minuman ini kaya akan zat tanin yang sangat berguna bagi kesehatan gigi dan gusi.
  • Mencegah berbagai penyakit
Senyawa yang terkandung dalam minuman ini juga dapat mencegah berbagai penyakit yang mengancam tubuh kita. Senyawa ini dikenal dengan nama senyawa quercetin yang mampu meningkatkan kadar antioksidan di dalam tubuh kita, sehingga tubuh kita menjadi lebih sehat dan kebal terhadap ancaman penyakit.
  • Menyehatkan pencernaan
Khasiat jus apel yang lain adalah menyehatkan saluran pencernaan dalam tubuh kita. Asam tartar yang banyak terdapat pada buah apel, mampu membunuh bakteri jahat yang bisa mengganggu saluran pencernaan kita. Selain itu, jus apel kaya akan serat yang kita tau serat sangat baik bagi pencernaan dalam tubuh kita.


Itu adalah berbagai khasiat jus apel yang patut untuk kita ketahui. Kita tak perlu ragu lagi untuk mengonsumsi jenis minuman yang satu ini. Selain segar, rasanya manis di mulut, juga memiliki banyak khasiat yang ada di dalamnya. So!!! Mulailah langkah hidup sehat dengan mengonsumsi jus apel secara rutin agar tubuh selalu sehat dan terhindar dari berbagai penyakit.

Semoga bermanfaat!!!


Demikianlah Artikel Apelin dulu yuk!!! Manfaat Buah Apel dan Jus Apel untuk kesehatan

Sekian Kunci gitar Apelin dulu yuk!!! Manfaat Buah Apel dan Jus Apel untuk kesehatan, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan Chord gitar lagu kali ini.

Anda sedang membaca artikel Apelin dulu yuk!!! Manfaat Buah Apel dan Jus Apel untuk kesehatan dan artikel ini url permalinknya adalah https://kesehatantubuhadalah.blogspot.com/2016/07/apelin-dulu-yuk-manfaat-buah-apel-dan.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat.

0 Response to "Apelin dulu yuk!!! Manfaat Buah Apel dan Jus Apel untuk kesehatan"

Posting Komentar